26 June 2010

Web Usability JakartaConcerts.com (2)

Berlanjut dari postingan sebelumnya, kali ini kita langsung saja bahas mengenai web usability Jakarta Concerts. Referensi untuk mengkaji web ini yaitu Don't Make Me Think - A Common Sense Approach To Web Usability oleh Steve Krug.

Home
Halaman home seharusnya mengakomodasi :
- Site identity and mission
Seharusnya halaman home dapat memberitahu user mengenai identitas situs seperti situs apa ini, untuk apa situs ini, bahkan sampai kepada mengapa saya disini dan bukan ke situs yang lain. Pada situs Jakarta Concerts, dapat dengan jelas dilihat situs apakah ini.
Pada pojok kiri atas situs terdapat tulisan jakartaconcerts.com yang cukup besar untuk dilihat pengguna. Namun tidak menjelaskan kegunaan situs tersebut, melainkan langsung menampilkan artikel dan berita yang terdapat di dalamnya. Beberapa kegunaan situs ditampilkan pada bagian About Us. Halaman home situs ini juga tidak menjelaskan kelebihan dari situs, mengapa pengguna berada di situs tersebut.

- Site hierarchy
Halaman home harus menjelaskan mengenai konten (apa yang dapat ditemukan pada situs) dan fitur (apa yang dapat dilakukan di situs).
Tombol navigasi cukup jelas. Saat kursor berada pada bagian tertentu warna akan berubah yang memudahkan pengguna mengetahui menu navigasi apa yang sedang ia tunjuk. Namun jika sudah di-klik, menu navigasi kembali seperti sebelumnya, tidak ada penanda halaman mana yang aktif, membuat pengguna bertanya-tanya sedang berada di halaman mana saya?

- Search
Kebanyakan situs mempunyai fungsi search di halaman home. Namun pada JakartaConcerts.com fungsi search kurang begitu terlihat, berada di daerah yang kurang terlalu diperhatikan dan letaknya dengan fungsi yang lain terlalu berdekatan bahkan cenderung menempel.
Untuk hasil pencarian sudah cukup baik, terdapat pilihan pencarian keyword salah satu kata, semua kata atau frasa yang sama. Selain itu terdapat pilihan pengurutan hasil pencarian. Hasil pencarian terbatas hanya tiga baris per-hasil pencarian dan keyword yang dimasukkan diberi tanda, seperti pada google memudahkan pengguna yang mana yang benar-benar dia cari.

- Teases
Seperti cover majalah, halaman home juga perlu adanya keterangan mengenai apa saja yang menarik pada situs, apa saja bagian yang sering diakses pengguna, promo apa saja yang terdapat pada situs dan semacamnya.
Pada contoh di atas, pengguna dapat mendaftar untuk berlangganan newslater yang dikirim melalui email. Selain itu juga ada semacam bagi-bagi hadiah melalui kuis, 'free stuff' tersebut akan mengarah ke bagian Contest. Lalu ada penjualan tiket yang tidak setiap saat ada, hanya pada waktu-waktu tertentu saja.

- Deals
Sebagian dari halaman situs dialokasikan untuk banner iklan, promosi dan brand yang merupakan partner dari situs.
Pada bagian kiri dan kanan situs ditampilkan promo dan partner situs. Terlihat beberapa promotor yang bekerja sama dengan JakartaConcerts.com, juga beberapa partner dari suatu brand tertentu. Belum ada iklan pada situs ini, namun tetap disediakan tempat jika ada pihak yang tertarik untuk beriklan di situs tersebut.

- Shortcuts
Ada link yang langsung menuju ke suatu halaman tertentu pada situs, sehingga pengguna dapat langsung mengakses halaman yang diinginkan tanpa masuk ke halaman lain yang bukan dimaksud pengguna. Shortcuts pada situs JakartaConcerts.com kurang lebih sama seperti pada bagian 'Teases' di atas, karena masing-masing dari teases mengarah kepada suatu halaman tertentu pada situs.

- Registration
Jika situs membutuhkan registrasi, maka harus disediakan link untuk registrasi bagi pengguna baru dan link untuk sign in bagi pengguna lama. Pada situs JakartaConcerts.com, untuk mengaksesnya tidak memerlukan registrasi terlebih dahulu, sehingga tidak tersedia link untuk registrasi maupun sign in.

7 comments:

  1. Penilaian yang baik

    http://rendy.org
    http://rendye07.student.ipb.ac.id

    ReplyDelete
  2. Beuh... Keren banget webnya... Banyak cahaya2 lampunya,..

    ReplyDelete
  3. Pertama kali masuk situsnya, warna-warnanya bener-bener `pas` banget buat jenis situs kayak gini ^^
    Tapi yang cukup menganggu buat saya itu... gif iklan yang berada di halaman depan, dengan posisi yang pas di tengah-atas. Bisa membuat pengguna bingung, selanjutnya mau ngapain yah di situs ini?

    :)

    ReplyDelete
  4. webnya atraktif,,tapi bikin bingung..

    ReplyDelete
  5. beuuh ini website,, heboooh banget.. hahahaa
    sebenernya sih udah oke,, simple tapi rame..
    cuma yang agak mengganggu itu karna scrollingnya terlalu panjang jadi riweuh sama scrolling...

    ReplyDelete
  6. web nya bagus, desainnya rame kayak konsernya tapi agak bingung karena kurang simplicitynya :D

    ReplyDelete